back to top
Rp0

Tidak ada produk di keranjang.

InspirasiNusantara.id “MENGEDUKASI, MENGINSPIRASI, MENGGERAKKAN”
30.9 C
Jakarta
Rp0

Tidak ada produk di keranjang.

Jadilah Member Kami

Dapatkan konten Eksklusif yang menarik

― Advertisement ―

spot_img

Tak Perlu ke Eropa, 5 Tempat Wisata Dongeng Ini Ada di Sulsel 

inspirasinusantara.id – Kabut menggantung di atas bukit, bangunan bergaya kastel berdiri megah, dan taman tersembunyi yang terlihat seperti diambil dari halaman dongeng. Sulawesi Selatan...
BerandaPemerintahanBeri Penghargaan ASN Terinovatif, Balitbangda Kota Makassar Gelar IMA 2023

Beri Penghargaan ASN Terinovatif, Balitbangda Kota Makassar Gelar IMA 2023

IN, MAKASSAR — Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Balitbangda) Kota Makassar menggelar Innovative Mayor Award (IMA) 2023.

Rencananya, pemberian penghargaan kepada ASN Terinovatif pada agenda Refleksi Akhir Tahun 2023.

Kepala Balitbangda Kota Makassar, Andi Bukti Djufrie, mengatakan, pihaknya akan memberikan penghargaan terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN) yang inovatif. Hal ini sebagai stimulus bagi ASN untuk terus berinovasi dalam memberikan pelayanan serta mengembangkan kompetensi mereka.

“Jadi ini khusus mereka yang terinovatif. Pak Wali Kota terus mendorong agar ASN produktif nah lewat IMA ini, mereka bisa menunjukkan potensi,” ungkap Andi Bukti, Kamis (26/10/2023).

Andi Bukti menyampaikan, pihaknya melalui tim melakukan penilaian terhadap inovasi daerah melalui suvervisi secara periodik, salah satunya melalui Lomba Inovasi Daerah atau Innovative Mayor Award (IMA) 2023 ini.

Lomba inovasi daerah ini sendiri dilaksanakan beberapa tahap, mulai dari sosialisasi, dilanjutkan dengan seleksi administrasi berupa kelengkapan profil inovasi hingga terjaring menyisakan
beberapa inovasi.

“Selanjutnya, masuk pada agenda hari ini, yaitu presentasi inovasi di hadapan dewan juri sebanyak sepuluh inovasi terbaik, baik inovasi dari SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah), Puskesmas, hingga tingkat sekolah,” katanya.

Tahap berikutnya, sambung mantan Kepala DPMPTSP Kota Makassar ini, yaitu validasi lapangan untuk menilai kesesuaian inovasi terhadap implementasi di lapangan.

“Untuk penghargaan dan hadiah nantinya akan diserahkan langsung Wali Kota Makassar pada kegiatan Refleksi Akhir Tahun Kota Makassar,” jelasnya.

Lomba inovasi ini sendiri merupakan agenda rutin Balitbangda setiap tahun sebagai bentuk menjamin keberlangsungan ekosistem inovasi dalam mendukung terwujudnya smart dan sombere city yang dicanangkan Wali Kota Makassar.

Perlu diketahui, Kota Makassar tahun ini kembali masuk sebagai Kota Terinovatif pada ajang Innovative Government Award (IGA) 2023 yang diadakan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Dimana pada saat presentasi Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto, mempresentasikan keberhasilan implementasi inovasi yang ada di Kota Makassar, baik inovasi digital dan non digital. Untuk penghargaan sendiri tinggal menunggu undangan dari Kemendagri. (fai/IN)