back to top
Rp0

Tidak ada produk di keranjang.

InspirasiNusantara.id “MENGEDUKASI, MENGINSPIRASI, MENGGERAKKAN”
33.2 C
Jakarta
Rp0

Tidak ada produk di keranjang.

Jadilah Member Kami

Dapatkan konten Eksklusif yang menarik

― Advertisement ―

spot_img

Makassar Menuju Panggung Global : Munafri Disambut Dubes RI di Wina

AUSTRIA, inspirasinusantara.id — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, mendapat sambutan hangat dari Duta Besar Republik Indonesia untuk Austria merangkap Slovenia dan perwakilan PBB, Damos...
BerandaTeknologiBocoran Galaxy S25 Edge Ungkap Desain Super Tipis Futuristik

Bocoran Galaxy S25 Edge Ungkap Desain Super Tipis Futuristik

INSPIRASI NUSANTARA–Samsung kembali menggoda pasar gadget premium dengan bocoran Galaxy S25 Edge ponsel super tipis yang diklaim hanya setebal 5,85 mm dan mengusung desain futuristik berbalut titanium. Muncul diam-diam di panggung Galaxy Unpacked, varian anyar ini siap jadi primadona baru berkat kombinasi elegansi, performa tinggi, dan fitur AI terbaru.

Setelah beberapa bulan meluncurkan seri Galaxy S25 ke pasaran, Samsung tampaknya masih menyimpan kejutan lewat varian anyar bernama Galaxy S25 Edge. Ponsel ini sempat mencuri perhatian saat tampil di panggung Galaxy Unpacked pada akhir Januari lalu, meski hanya dalam bentuk teaser tanpa rincian lengkap.

Dilansir dari CNBC, sejumlah bocoran mulai mengungkap seperti apa kecanggihan ponsel premium ini. Dari bocoran yang beredar, Galaxy S25 Edge tampil menawan dengan desain ultra-tipis.

Ketebalannya hanya 5,85 mm dan bobotnya sangat ringan, yakni 163 gram. Tampilan ramping ini menjadi daya jual utama yang membedakannya dari varian Galaxy S25 lainnya. Layaknya Galaxy S25 Ultra, model Edge ini juga dibalut rangka titanium yang kokoh dan elegan.

Baca juga : Menelusuri Keindahan Toraja: 7 Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi

Desain Galaxy S25 Edge

Perlindungan kacanya pun mewah menggunakan Gorilla Glass Victus 2 di belakang dan Gorilla Glass Ceramic 2 di depan. Layar AMOLED 6,7 inci dengan refresh rate 120Hz dan sensor sidik jari ultrasonik di balik layar menambah kesan futuristik.

Namun, desain ramping ini berdampak pada ukuran baterai. Galaxy S25 Edge hanya dibekali daya 3.900 mAh, sedikit lebih kecil dibandingkan versi regulernya.

Meski demikian, performa tetap jadi prioritas. Prosesornya mengandalkan Snapdragon 8 Elite yang dirancang khusus untuk Galaxy, didukung RAM 12GB dan memori internal hingga 512GB.

Di sektor kamera, Galaxy S25 Edge membawa sensor utama 200MP dengan bukaan f/1.7 dan sudut pandang 85 derajat, lengkap dengan teknologi penstabil gambar. Kamera ultrawide-nya 12MP dengan sudut pandang super lebar mencapai 120 derajat.

Fitur-fitur flagship lainnya pun hadir lengkap, seperti ketahanan air dan debu bersertifikat IP68, Bluetooth 5.4, Wi-Fi 7, dan dukungan pengisian daya nirkabel. Perangkat ini akan menjalankan Android 15 dengan antarmuka OneUI 7 yang disebut-sebut sarat fitur AI terbaru dari Samsung.

Dilansir dari WinFuture, Samsung diperkirakan akan mengumumkan Galaxy S25 Edge secara resmi pada 13 Mei 2025 mendatang. Harga jualnya diprediksi berada di angka 1.249 euro atau sekitar Rp 23 jutaan.

Walau spesifikasi ini masih berupa bocoran, antusiasme penggemar gadget terhadap Galaxy S25 Edge terus meningkat. Kita tunggu saja kejutan yang akan dibawa Samsung dalam peluncuran resminya nanti! (*/IN)