IN, KENDARI – Akibat kemarau yang berkepanjangan, Sat Samapta IPTU Syafril Pawakkari memberikan bantuan air bersih kepada masyarakat di Kelurahan Labibia, Kecamatan Mandonga, Kota Kendari, Senin (16/10/2023).
“Semoga melalui bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat selama kemarau panjang, harapannya dapat digunakan dengan sebaik-baiknya,” kata IPTU Syafril Pawakkari.
Kegiatan penyaluran air bersih dalam rangka memenuhi kebutuhan air bersih masyarakat setempat serta sebagai salah satu upaya cooling system.
Adapun jumlah air bersih yang disalurkan sebanyak 1.200 Liter. Kegiatan penyaluran bantuan air bersih kepada masyarakat berjalan dengan lancar dan kondusif.
Tidak hanya itu, di tempat lain, Kecamatan Laonti, Kabupaten Konawe Selatan turut juga disalurkan air berseih oleh Aipda Sisran.
Melalui bantuan berupa pipa air dan tandon, pengaliran air dari atas gunung ke perumahan Tanjung Lemo Bajo lebih mudah. Sebanyak 48 kepala keluarga berhasil menerima bantuan tersebut.
“Sekarang mereka memiliki akses yang lebih mudah dan nyaman ke air bersih, yang tidak hanya meningkatkan kualitas hidup mereka, tetapi juga mengurangi beban yang mereka rasakan selama ini,” kata Kanit PS Provos Polsek Laonti, Aipda Sisran.