INSPIRASI NUSANTARA–Ada beberapa perayaan penting pada hari Selasa, 14 Januari, salah satunya adalah Hari Hari Penyiaran Radio Publik Internasional.
Tanggal 14 Januari memiliki keistimewaan tersendiri dalam kalender internasional. Pada hari ini, sejumlah peringatan penting dari berbagai bidang, mulai dari ilmu pengetahuan, tradisi budaya, hingga sejarah medis, dirayakan di seluruh dunia.
14 Januari memperingati hari apa saja? Berikut ini beberapa hari peringatan pada (14/1/2025).
1. Hari Logika Sedunia
Hari Logika Sedunia atau World Logic Day diperingati setiap 14 Januari. Hari ini diproklamasikan oleh UNESCO pada 2019 untuk meningkatkan perhatian pada sejarah intelektual, relevansi praktis, dan pentingnya logika di tengah masyarakat.
Melansir dari UNESCO, Hari Logika Sedunia diadakan untuk mendorong pengembangan ilmu logika, baik melalui penelitian maupun pendidikan. Selain itu, perayaan ini bertujuan mendukung kerja sama internasional dan meningkatkan dialog yang didasari oleh pendidikan dan ilmu pengetahuan, demi memajukan budaya perdamaian.
2. Hari Layang-Layang Internasional
Hari Layang-Layang Internasional dirayakan setiap 14 Januari, bertepatan dengan festival Makar Sankranti di India. Perayaan ini berlangsung hingga 15 Januari dan menjadi festival besar di Gujarat, yang bahkan menetapkannya sebagai hari libur umum.
Festival ini awalnya merupakan tradisi keluarga kerajaan, namun kini terbuka untuk semua kalangan, dengan partisipasi dari berbagai negara seperti Jepang, Italia, Kanada, dan Indonesia. Salah satu kota yang terkenal dengan festival ini adalah Ahmedabad, di mana langit dipenuhi oleh layang-layang berwarna-warni.
3. Hari Operasi Sesar di Amerika Serikat
Hari Operasi Sesar diperingati di Amerika Serikat setiap 14 Januari untuk mengenang operasi sesar pertama yang berhasil dilakukan pada 1794 oleh Dr. Jesse Bennett. Keberhasilan operasi ini menyelamatkan nyawa istri dan anaknya, menjadikannya tonggak sejarah dalam dunia medis.
Hari ini juga menjadi momen untuk menghormati tenaga medis yang berperan besar dalam membantu ibu melahirkan secara aman melalui prosedur ini.
4. Tahun Baru Ortodoks
Tahun Baru Ortodoks, yang dikenal sebagai Tahun Baru Lama, dirayakan setiap 14 Januari oleh gereja-gereja Ortodoks yang masih menggunakan kalender Julian. Tradisi ini dijalankan di Rusia, Serbia, dan sejumlah negara lainnya.
Perayaan ini biasanya melibatkan kebaktian gereja, makan malam bersama keluarga, dan pesta sederhana. Hari ini menjadi momen refleksi sekaligus kebersamaan bagi mereka yang merayakannya.
Itulah deretan perayaan yang jatuh pada 14 Januari. Masing-masing memiliki nilai sejarah dan budaya yang patut diapresiasi.
Apakah Anda memiliki cerita menarik terkait salah satu perayaan ini? (fit/in)