INSPIRASI NUSANTARA–AI, kecerdasan buatan yang dikembangkan oleh Meta, kini resmi tersedia di WhatsApp. Melalui pembaruan aplikasi, fitur Mea AI di WhatsApp menawarkan kemampuan yang serupa dengan generative AI lainnya, seperti ChatGPT.
Dengan Meta AI, pengguna WhatsApp bisa merasakan pengalaman berbincang dengan asisten virtual layaknya teman di daftar kontak mereka.
Tidak hanya menjawab obrolan, Meta AI juga membawa fitur canggih lainnya, termasuk mengedit foto seperti menghapus atau mengganti objek di dalam gambar. Selain itu, AI ini mampu berbicara dengan suara yang dapat disesuaikan, bahkan menirukan suara selebriti global.
Meta AI sudah mendukung berbagai bahasa, termasuk bahasa Indonesia, Inggris, Prancis, Spanyol, Hindi, Portugis, Tagalog, Thailand, Vietnam, dan Arab. Namun, fitur ini belum dapat diakses oleh semua pengguna.
Meta menyatakan bahwa saat ini Meta AI hanya tersedia di negara tertentu.
“Fitur ini mungkin belum tersedia bagi Anda, meskipun pengguna lain di negara Anda sudah bisa mengaksesnya,” tulis WhatsApp di laman resmi mereka.
Jika fitur ini sudah tersedia di akun Anda, mengaktifkannya sangat mudah. Ada dua cara untuk mengakses menu Meta AI.
1. Melalui tombol lingkaran ungu di kanan bawah layar, dekat ikon tanda plus untuk membuat obrolan baru.
2. Menggunakan kolom pencarian di WhatsApp, yang kini juga berfungsi untuk mencari jawaban dari Meta AI.
Setelah diaktifkan, Meta AI akan muncul sebagai ruang obrolan baru, dan Anda bisa langsung memulai percakapan dengan mengetik pesan seperti “Hello AI”.
Selain obrolan individu, Meta AI juga bisa diakses dalam grup untuk menjawab pertanyaan atau sekadar meramaikan suasana. Anda hanya perlu mengetik “@” di kolom pesan, memilih Meta AI, dan mengajukan pertanyaan. Jawaban AI akan muncul langsung di grup.
Meski jawaban dari Meta AI terlihat alami dan responsif, pengguna tetap disarankan untuk memverifikasi informasi yang diberikan. Meta mengingatkan bahwa ada kemungkinan AI memberikan informasi yang tidak akurat atau tidak pantas.
Dengan hadirnya Meta AI di WhatsApp, pengguna dapat menikmati pengalaman interaktif baru yang menggabungkan teknologi AI dengan kemudahan berkomunikasi.
Apakah Anda sudah mencobanya? (fit/in)