Ragam  

Anjuran Puasa Sunnah Bulan Rajab 2025,  Jadwal dan Keutamannya

Anjuran Puasa Sunnah Bulan Rajab 2025,  Jadwal dan Keutamannya
ANJURAN PUASA Sunnah Bulan Rajab 2025,  Jadwal dan Keutamannya. (foto:ilustrasi)

INSPIRASI NUSANTARA– Mulai 1 Januari 2025, umat Muslim berkesempatan memperbanyak amal lewat puasa Rajab. Simak anjuran hari puasa Rajab di sini!

Puasa Rajab menjadi salah satu amalan sunah yang sangat dianjurkan bagi umat Muslim. Bulan Rajab sendiri adalah salah satu dari empat bulan mulia dalam kalender Islam, sehingga umat Muslim dianjurkan untuk memperbanyak ibadah dan amalan baik di bulan ini.

Menurut kalender Hijriah yang dirilis oleh Kementerian Agama Republik Indonesia, 1 Rajab 1446 H akan jatuh pada Rabu, 1 Januari 2025. Dengan demikian, puasa Rajab tahun 2025 dapat dimulai sejak tanggal tersebut.

Meskipun tidak ada ketentuan waktu khusus untuk puasa Rajab, sejumlah ulama memberikan panduan mengenai hari-hari yang utama untuk melaksanakannya.

Berikut beberapa anjuran hari puasa Rajab 2025 yang bisa Anda pilih:

1. Puasa Senin-Kamis

Puasa sunah ini bisa dilakukan setiap hari Senin dan Kamis sepanjang bulan Rajab.

2. Puasa Ayyamul Bidh

Puasa Ayyamul Bidh adalah puasa yang dilakukan pada tanggal 13, 14, dan 15 setiap bulan Hijriah. Pada bulan Rajab 1446 H, jadwal Ayyamul Bidh bertepatan dengan:

– Senin, 13 Januari 2025

– Selasa, 14 Januari 2025

– Rabu, 15 Januari 2025

3. Puasa Daud

Puasa Daud dilakukan dengan pola berselang-seling, yaitu berpuasa satu hari, lalu tidak berpuasa di hari berikutnya, dan begitu seterusnya.

4. Tanggal 1, 2, dan 3 bulan Rajab di tahun 2025

Sebagian ulama menganjurkan untuk berpuasa pada tiga hari pertama bulan Rajab. Dalam sebuah riwayat yang dikutip dari Ibnu Abbas, keutamaan puasa di awal bulan Rajab sangat besar, di antaranya:

– Puasa pada tanggal 1 Rajab dapat menghapus dosa selama tiga tahun.

– Puasa pada tanggal 2 Rajab menghapus dosa selama dua tahun.

– Puasa pada tanggal 3 Rajab menghapus dosa selama satu tahun.

 

Bulan Rajab merupakan bulan mulia yang disebutkan dalam banyak hadis. Berpuasa di bulan ini memberikan pahala besar dan menjadi salah satu cara untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT. Selain itu, puasa di bulan Rajab juga menjadi kesempatan untuk melatih diri meningkatkan ibadah sebelum memasuki bulan Ramadan.

Dengan jadwal bulan rajab 2025 nanti, umat Muslim dapat memilih hari-hari yang sesuai untuk melaksanakan puasa. Semoga ibadah ini dapat membawa keberkahan dan menjadi amalan yang diterima oleh Allah SWT. (fit/in)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *