Ragam  

23 Januari Memperingati Hari Apa? Berikut Daftarnya!  

23 Januari Memperingati Hari Apa? Berikut Daftarnya!  
ILUSTRASI. 23 Januari Memperingati Hari Apa? Berikut Daftarnya! (foto:ig/@belelokomunikasi)

INSPIRASI NUSANTARA–Ada beberapa perayaan penting pada hari Kamis, 23 Januari, salah satunya adalah Hari Patriotik Gorontalo

Tanggal 23 Januari menjadi hari istimewa dengan berbagai peringatan penting yang dirayakan di berbagai belahan dunia, mulai dari isu budaya, sosial, hingga sejarah perjuangan bangsa.

23 Januari memperingati hari apa saja? Berikut ini beberapa hari peringatan pada (23/1/2025):

1. Hari Tulisan Tangan

Hari Tulisan Tangan diperingati setiap 23 Januari untuk mengingatkan kembali eksistensi tulisan tangan yang pernah menjadi bagian penting dalam sejarah peradaban manusia. Menurut National Today, sejarah tulisan dimulai sejak era Meso-Amerika hingga Tiongkok, India, dan Mesopotamia sekitar 3400 SM.

Di tengah era digital yang serba canggih, tulisan tangan tetap relevan karena manfaatnya yang luar biasa. Selain membantu meningkatkan fokus, aktivitas ini juga dikenal mampu mengurangi stres serta memperkuat daya ingat.

2. Hari Republik Filipina Pertama

Filipina memperingati Hari Republik Filipina Pertama setiap 23 Januari sebagai penghormatan atas berdirinya republik pertama negara itu pada 1899. Momen ini diprakarsai oleh Jenderal Emilio Aguinaldo yang memimpin Revolusi melawan penjajahan Spanyol selama lebih dari tiga abad.

Deklarasi kemerdekaan Filipina dilakukan pada 12 Juni 1898, diikuti dengan pendirian republik pada 23 Januari 1899. Penetapan tanggal ini sebagai hari libur nasional dilakukan pada 2018 oleh Presiden Rodrigo Duterte.

Perayaan ini menjadi pengingat akan perjuangan rakyat Filipina dalam meraih kemerdekaan serta wujud kebanggaan nasional mereka.

3. Hari Patriotik Gorontalo

Provinsi Gorontalo di Indonesia memperingati Hari Patriotik pada 23 Januari sebagai tonggak sejarah kemerdekaan daerah ini. Pada 23 Januari 1942, rakyat Gorontalo berhasil membebaskan diri dari penjajahan Belanda, mengibarkan bendera Merah Putih, dan menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Peristiwa heroik ini dipimpin oleh Nani Wartabone, yang kemudian dianugerahi gelar Pahlawan Nasional oleh pemerintah. Peringatan Hari Patriotik bertujuan untuk mengingat perjuangan para pahlawan serta meningkatkan semangat kerja dan persatuan masyarakat Gorontalo.

Setiap peringatan di tanggal 23 Januari, bukan hanya menjadi pengingat sejarah, tetapi juga inspirasi untuk terus menghargai perjuangan dan keberanian generasi sebelumnya. (fit/in)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *