INSPIRASI NUSANTARA— Garmin Fenix 8 menjadi pilihan smartwatch yang tepat untuk penggemar olahraga ekstrem. Menggunakan Garmin Fenix 8 dapat memberikan pengalaman olahraga yang lebih menyenangkan dan efektif, terutama bagi mereka yang sering beraktivitas di luar ruangan dan membutuhkan smartwatch yang kuat dan andal.
Smartwatch merupakan perangkat elektronik yang dapat dikenakan di tubuh (wearable technology devices). Dilansir dari laman healtechmagazine.net, MarketsandMarkets mencatat bahwa perangkat wearable tingkat konsumen seperti smartwatch merupakan bagian terbesar dari perangkat yang dapat dikenakan.
MarketsandMarkets juga menjelaskan bahwa pasar global untuk perangkat kesehatan wearable akan mendekati $70 miliar pada tahun 2028 dengan pertumbuhan tahunan di pasar melebihi 11% per tahun.
Dengan berbagai keunggulannya, penggunaan smartwatch saat berolahraga dapat memberikan sejumlah manfaat. Saat menggunakan Garmin Fenix 8, manfaat apa saja yang dapat kalian dapatkan? Berikut penjelasannya.
- Pemantauan Kesehatan yang Akurat
Fenix 8 menawarkan pelacakan detak jantung, pengukuran tingkat oksigen dalam darah, pemantauan stres, dan analisis kualitas tidur. Ini membantu pengguna mengatur intensitas latihan dan memastikan tubuh berada dalam kondisi optimal selama berolahraga dan pemulihan.
- Navigasi dan Pelacakan Lokasi yang Unggul
Dengan dukungan GPS yang lebih akurat dan kompatibilitas dengan sistem satelit tambahan seperti QZSS dan BEIDOU, Fenix 8 sangat berguna untuk olahraga luar ruangan seperti hiking, lari lintas alam, dan bersepeda. Fitur navigasi seperti “Back to Start” juga memudahkan pengguna untuk kembali ke titik awal saat berolahraga di area yang tidak dikenal.
- Daya Tahan Baterai Panjang
Baterai yang mampu bertahan hingga 16 hari dalam mode smartwatch atau hingga 92 jam dalam mode GPS (untuk model solar) membuatnya cocok untuk aktivitas panjang di luar ruangan tanpa perlu sering diisi ulang.
- Mode Olahraga yang Beragam
Fenix 8 mendukung berbagai jenis olahraga, termasuk menyelam hingga kedalaman 40 meter dengan fitur dive mode. Pengguna juga dapat memanfaatkan program latihan kekuatan yang dipersonalisasi berdasarkan jenis olahraga yang mereka lakukan, seperti lari, bersepeda, atau berenang.
- Desain Tangguh dan Fitur Keamanan TambahanDibuat sesuai standar militer dengan material berkualitas seperti kaca safir dan bingkai titanium, Fenix 8 tahan terhadap kondisi ekstrem. Lampu LED terintegrasi juga menambah keamanan saat berolahraga di malam hari atau area gelap. (*/IN)