Kunjungi Dishub Makassar, DPRD Soppeng Studi Tiru Pengurusan Andalalin

Andalalin
STUDI TIRU. Kepala Dinas Perhubungan Kota Makassar, Aulia Arsyad terima kunjungan anggota DPRD Kabupaten Soppeng, di Kantor Dishub, Senin (04/12/2023). (foto:IST/InspirasiNusantara)

IN, MAKASSAR — DPRD Kabupaten Soppeng melakukan kunjungan ke Kantor Dinas Perhubungan Kota Makassar studi tiru tentang Analisis Dampak Lalu Lintas (Andalalin), Senin (04/12/2023).

Kunjungan ini diterima langsung Kepala Dinas Perhubungan Kota Makassar, Aulia Arsyad. Kadishub disampingi langsung oleh Kabid Lalu Lintas, Syafran.

BACA JUGA: Dishub Makassar Berlakukan Satu Arah di Jl Angrek

Kadishub Aulia mengatakan pertemuan ini DPRD Kabupaten Soppeng banyak membahas terkait cara pengurusan Analisis Dampak Lalu Lintas (Andalalin).

“Para anggota dewan ini melihat bagaimana pengurusan Andalalin yang ada di Kota Makassar sebagai daerah padat kendaraan,” ujarnya.

BACA JUGA: Dishub Makassar Edukasi Keselamatan Berkendara ke Masyarakat

Kadishub Aulia pun berharap sinergitas antar daerah termasuk masalah Andalalin bisa berjalan. (*/IN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *