Budaya  

5 Variasi Batik Motif Sidomukti

BATIK. (Foto: IST)

INSPIRASI NUSANTARA–Motif Sidomukti adalah salah satu motif batik yang memiliki ciri khas tersendiri. Batik Motif Sidomukti yang berasal dari Surakarta (Solo), Jawa Tengah ini memiliki beberapa motif.

Dalam bahasa Jawa, “sido” berarti “menjadi” dan “mukti” berarti “mulia” atau “sejahtera.” Karena itu, motif ini melambangkan harapan untuk mencapai kebahagiaan dan keberuntungan baik secara lahir maupun batin.

Berikut ini beberapa variasi motif Batik Sidomukti

  1. Sidomukti Kupu-kupu

Motof kupu-kupu menggambarkan kebebasan dan metamorfosis, simbol proses menuju kebahagiaan.

  1. Sidomukti Meru (gunung)

Sidomukti Meru melambangkan kemegahan, diharapkan membawa kebahagiaan dalam kehidupan rumah tangga.

  1. Sidomukti Singgasana

Sidomukti Singgasana menggambarkan kedudukan yang tinggi, harapan untuk dihormati dan memiliki derajat tinggi.

  1. Sidomukti Pring Sedapur

Sidomukti Pring Sedapur terinspirasi dari pohon bambu, simbol kebersamaan dan kerukunan masyarakat.

  1. Sidomukti Garuda

Sidomukti Garuda memadukan elemen flora dan fauna, menggambarkan kewibawaan dan keindahan.

Warna yang umum digunakan dalam batik Sidomukti adalah coklat kemerahan, biru tua, dan putih, dengan banyaknya variasi warna yang dihasilkan dari bahan alami seperti kulit pohon dan tanaman lokal. Motif ini sering digunakan dalam pakaian formal maupun kasual dan memiliki nilai estetika tinggi dalam budaya batik Indonesia. (*/IN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *