OSO Terima Pemecatan Ketua DPC Enrekang

DISKUSI. Ketua DPD Hanura Sulsel, Kolonel (P) Amsal berdiskusi dengan berbagai pihak beberapa waktu lalu.

IN, MAKASSAR– Surat pemecatan Ketua DPC Hanura Enrekang, Irma Mahmud sudah diketahui Ketua Umum Hanura, Osman Sapta Odang (OSO). Hal itu diketahui melalui surat usulan DPD Hanura Sulsel yang dilayangkan sebelumnya.

OSO bahkan menyampaikan kepada Ketua DPD Hanura Sulsel, Kolonel (P) Amsal untuk mengambil tindakan tegas kepada DPC yang tidak taat dan loyal serta merusak keberlanjutan partai.

“Sikat saja sal yang mbalelo” tegas OSO ke Ketua DPD Hanura Sulsel.

Pada beberapa kesempatan baik di rakornas dan pertemuan resmi lainnya OSO terus mengumandangkan kepada pimpinan partai di daerah untuk mengganti kader dan pengurus yang tidak loyal.

Melalui surat yang dibuat oleh DPD Hanura Sulsel dengan nomor 027/SKEP/DPDHANURASULSEL/IX/2023 tanggal 10 September 2023, tentang pemberhentian ketua DPC Hanura Enrekang dari sebelumnya Irma Mahmud dan pengangkatan Fatmawati P sebagai pelaksana tugas (plt).

“Kami telah menunjuk saudara Fatmawati selaku plt Enrekang” ucap owner Benhil group itu.

Setelah mendapatkan mandat dari Ketua DPD Hanura Sulsel, plt Enrekang Fatmawati P langsung tancap gas menemui KPU dan pengurus DPC Enrekang untuk melakukan koordinasi dan konsolidasi dalam menghadapi tahapan pemilu 2024 mendatang.

“Kami tetap solid dan sudah koordinasi dengan KPU Enrekang,” kata pengurus DPD Hikma dan pengurus IKA Unibos itu. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *