INSPIRASI NUSANTARA–Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 resmi dimulai 28 Desember 2024. Bagi siswa kelas akhir yang ingin kuliah di PTN, ini saatnya mempersiapkan diri mengikuti tahapan seleksi sesuai jadwal.
SNBP menjadi jalur pembuka dalam Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2025. Jalur ini dirancang untuk menjaring calon mahasiswa berbakat, baik melalui prestasi akademik maupun non-akademik.
BACA JUGA: SNBP 2025: Kuota dan Strategi Lolos Seleksi Berdasarkan Prestasi
SNBP 2025 dikenal sebelumnya sebagai SNMPTN dan merupakan pilihan utama bagi siswa kelas akhir SMA/SMK/MA sederajat yang ingin melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
Perubahan SNBP 2025 dan Kesempatan yang Sama
Meski tidak banyak perubahan signifikan dibanding tahun sebelumnya, SNBP 2025 menghadirkan kuota tambahan bagi sekolah yang menggunakan e-rapor dalam pengisian data Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Hal ini memberikan peluang lebih besar bagi siswa di sekolah yang menerapkan sistem digital.
Ketua Pelaksana SNPMB, Eduart Wolok, menegaskan bahwa perbedaan kurikulum, baik Kurikulum 2013 maupun Kurikulum Merdeka, tidak memengaruhi peluang siswa dalam SNBP. “Tidak ada perlakuan khusus terhadap perbedaan kurikulum. Kesempatannya tetap sama bagi semua siswa,” ujarnya.
BACA JUGA: SNBP 2025: Ketahui Ketentuan Barunya!
Kuota Siswa Berdasarkan Akreditasi Sekolah
Kuota siswa eligible untuk mengikuti SNBP 2025 ditentukan berdasarkan akreditasi sekolah:
Akreditasi A: 40% terbaik di sekolahnya.
Akreditasi B: 25% terbaik.
Akreditasi C dan lainnya: 5% terbaik.
Sekolah yang menggunakan e-rapor mendapatkan tambahan kuota siswa sebesar 5%.
Kuota PTN dalam SNBP
Setiap PTN memiliki kewajiban untuk menyediakan minimal 20% kuota bagi peserta SNBP 2025. Ini berlaku baik untuk PTN BLU, Satker, maupun PTN BH.
Jadwal Lengkap SNBP 2025
Pendaftaran SNBP 2025 dimulai pada 28 Desember 2024, dengan tahapan sebagai berikut:
1. Pengumuman Kuota Sekolah: 28 Desember 2024
2. Masa Sanggah Kuota: 28 Desember 2024-17 Januari 2025
3. Registrasi Akun SNPMB Sekolah & Pengisian PDSS: 6-31 Januari 2025
4. Registrasi Akun SNPMB Siswa: 13 Januari-18 Februari 2025
5. Pendaftaran SNBP: 4-18 Februari 2025
6. Pengumuman Hasil SNBP: 18 Maret 2025
7. Masa Unduh Kartu Peserta: 4 Februari-30 April 2025
Seluruh proses dibuka dan ditutup pada pukul 15.00 WIB. Pastikan semua tahapan dilaksanakan tepat waktu agar peluang diterima di PTN favorit tidak terlewat.
Bagi siswa kelas akhir, ini adalah kesempatan untuk menunjukkan potensi terbaik Anda. Jangan lupa melakukan registrasi akun dan memastikan semua data di PDSS telah diisi dengan benar. Semoga sukses! (fit/in)