INSPIRASI NUSANTARA–Memasuki bulan Syaban 1446 H, umat Islam kembali memiliki kesempatan emas untuk menunaikan ibadah sunnah yang penuh keutamaan. Salah satunya adalah puasa Ayyamul Bidh, yang dikerjakan pada tanggal 13, 14, dan 15 dalam kalender Hijriah
Bulan Syaban 1446 H yang bertepatan dengan Februari 2025 menjadi momen istimewa bagi umat Islam untuk memperbanyak amalan kebaikan. Salah satu ibadah yang dianjurkan di bulan ini adalah puasa Ayyamul Bidh, yakni puasa sunnah yang dilakukan pada tanggal 13, 14, dan 15 setiap bulan Hijriah.
Amalan ini memiliki banyak keutamaan, termasuk pahala yang berlipat ganda serta kesempatan meraih keberkahan sebelum datangnya bulan Ramadan. Puasa Ayyamul Bidh merupakan ibadah yang telah dicontohkan oleh Rasulullah SAW dan dianjurkan bagi umat Muslim yang ingin memperoleh keutamaan seperti berpuasa sepanjang tahun.
Berdasarkan penanggalan hijriah, puasa Ayyamul Bidh Syaban 1446 H jatuh pada Rabu (12/2/2025), Kamis (13/2/2025), dan Jumat (14/2/2025).
Keistimewaan Puasa Ayyamul Bidh
Puasa Ayyamul Bidh merupakan sunnah yang dianjurkan Rasulullah SAW. Dalam sebuah hadits, beliau bersabda bahwa menjalankan puasa ini setara dengan berpuasa sepanjang tahun. Hal ini diperkuat dengan hadis riwayat Abu Dzar yang menyatakan bahwa setiap amal kebaikan akan dilipatgandakan pahalanya hingga 10 kali lipat.
Selain mendapatkan pahala besar, keutamaan lain dari puasa Ayyamul Bidh adalah kesempatan masuk surga melalui pintu khusus bernama Ar-Rayyan. Dalam hadis riwayat Bukhari dan Muslim, disebutkan bahwa hanya orang-orang yang berpuasa yang diperbolehkan melewati pintu ini di hari kiamat.
Tata Cara dan Niat Puasa Ayyamul Bidh
Seperti puasa sunnah lainnya, puasa Ayyamul Bidh dilakukan dengan membaca niat, menahan diri dari makan, minum, dan hal-hal yang membatalkan puasa sejak terbit fajar hingga waktu Maghrib. Berikut niat puasa Ayyamul Bidh:
نَوَيْتُ صَوْمَ أَيَّامِ الْبِيْضِ لِلّٰهِ تَعَالَى
Nawaitu shauma ayyaamil baidhi sunnatan lillaahi ta’aalaa.
Artinya: “Aku niat puasa pada Hari-hari Putih, sunnah karena Allah Ta’ala.”
Sahur dianjurkan sebelum Subuh, dan berbuka sebaiknya dilakukan segera setelah adzan Maghrib. Jika tidak bisa menjalankan secara berurutan, puasa ini tetap dapat dilakukan secara berkala selama tanggal 13-15 Hijriah.
Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Februari 2025
Bagi umat Muslim yang ingin menjalankan ibadah ini, berikut jadwal puasa Ayyamul Bidh Syaban 1446 H di bulan Februari 2025:
Rabu, 12 Februari 2025 (13 Syaban 1446 H)
Kamis, 13 Februari 2025 (14 Syaban 1446 H)
Jumat, 14 Februari 2025 (15 Syaban 1446 H)
Dengan memahami keutamaan dan jadwalnya, puasa Ayyamul Bidh bisa menjadi salah satu amalan unggulan untuk memperbanyak pahala di bulan Syaban. Semoga ibadah ini mendatangkan keberkahan dan menjadi bekal kebaikan bagi setiap Muslim yang menjalankannya.